Asal Muasal

KOTA KELUA atau KALUA
suasana perdagangan di pasar kelua
Maaf, untuk sementara penulis tidak dapat menampilkan artikel tentang asal muasal dinamakan kota kelua, dikarenakan Untuk saat ini masih dalam proses perbaikan. (menunggu informasi yang akurat dari seorang ketua RT orang kelua yang penulis anggap beliau lebih mengetahui ceritanya).



DESA MASINTAN
Jembatan Masintan
 Desa Masintan terletak tidak jauh dari Pasar Kelua, yaitu seberang sungai dari Pasar Kelua. Desa Masintan wilayahnya tidak begitu luas dibandingkan dengan Desa Ampukung dan Desa Asam Pauh kampung sebelah yang menghimpitnya di tengah-tengah. ciri khas dari Desa masintan adalah memiliki jembatan Besi tua yang sampai sekarang masih kokoh dan masih dapat dipergunakan untuk kepentingan jalan khalayak ramai untuk menyeberang. Konon jembatan tersebut adalah peninggalan  dari Penjajahan Belanda di Kelua.
Asal Muasal dingarani Masintan adalah sbb:
Ternyata film-film perjuangan Indonesia melawan penjajahan Belanda yang sering penulis lihat di televisi sewaktu kecil memang benar ada dan terjadi di kampung halaman sendiri, di film perjuangan tersebut para penjajah Belanda merampas paksa hasil bumi dari rakyat Indonesia, yaitu padi, sayur-sayuran dll.
padang tagah dihiga rumah
Menurut cerita yang penulis dengar sendiri dari narasumber cerita yaitu Nenek Gst. Zainab yang tinggal di Desa Ampukung, para penjajah Belanda tidak hanya merampas padi hasil panen dan sayuran saja, tetapi mereka juga merampas perhiasan yang dimiliki seperti Emas, Intan dan barang-barang berharga yang dimiliki serta bumbu-rempah makanan seperti gula, garam dll. bahkan  lebih kejamnya lagi para penjajah belanda tidak menginginkan para rakyat untuk memiliki kain / baju yang layak pakai, mereka selalu mengambil paksa apabila melihatnya. sehingga tidak heran zaman dulu itu para rakyat menggunakan baju dari Karung Beras.
Konon di Desa Masintan dulu para penduduknya banyak yang memiliki perhiasan seperti Emas dan Intan, karena mereka tidak ingin hartanya dirampas oleh Belanda, jadi mereka menyimpannya didalam tanah dekat rumah (dipatak dalam tanah) untuk menghindari penjajah Belanda yang kadang bisa datang sewaktu-waktu mengambilnya. Ujar Sidin (Nenek Gst. Zainab) markas para Belanda untuk wilayah Kelua berkemah di desa Kepala Tembok yang tepatnya lagi di sekitar Gudang Kantal, sedangkan markas utamanya ada di Tanjung.
Dari situlah  mungkin Desa itu diberi nama Desa Masintan, yaitu perpaduan kata dari Emas dan Intan yang banyak disimpan didalam tanah desa tersebut.


TIMBUK SIBACU
Timbuk Sibacu adalah sebuah jalan yang membentang antara desa Pari- Pari dengan desa Banua Rantau / Desa Purai, Panjang jalan Timbuk Sibacu diperkirakan mungkin kurang lebih 1,5 Km dari jalan raya desa Pari-Pari menuju kejalan dalam.
Asal Muasal dingarani Timbuk Sibacu adalah :
Terkisah bahari ada satu orang yang jagau/ Tacut yang kemudian menjadi gila dan stress karena sesuatu hal, Namanya orang tadi adalah Bacu, setiap harinya si orang gila tadi (si Bacu) nongkrong di sepanjang jalan tersebut dan bisa dikatakan menjadi penghuni jalan tersebut yang sekarang sudah licin dan mulus aspalnya.
Menurut cerita warga setempat penduduk asli desa Pari-Pari seorang guru SD yang bernama Bahrul, apabila ada orang yang melewati jalan itu maka akan diganggu dan bahkan bisa dibacok dengan sebilah parang yang dimilikinya, sehingga warga kelua dan sekitarnya enggan dan takut melewati jalan itu dikarenakan takut dibacok oleh orang gila yang bernama Bacu tadi. Itulah yang menyebabkan jalan itu terkenal dan disebut-sebut masyarakat kelua  adalah Timbuk Sibacu artinya tempat kediaman nongkrong si Bacu. Walaupun orang yang bernama Bacu tadi sudah tidak ada lagi, namun sampai sekarang jalan tersebut masih disebut-sebut dengan nama Timbuk Sibacu.



DESA TALAN
Desa Talan adalah sebuah desa yang bisa dikatakan terpencil. desa tersebut berada cukup jauh dari keramaian luar atau pusat kota kelua nya, terakhir kali penulis datang kesana, ternyata jalanan yang ada disana masih tergolong kurang nyaman, walaupun begitu warga penduduk disana ramah-ramah.
Asal Muasal dingarani Desa Talan adalah :
Menurut "Nara Sumber" Ilmi mengatakan bahwa dulu kala di desa itu ada seorang warga yang pergi memancing kehutan menggunakan perahu (jukung). Setelah sekian lama memancing, untuk melepaskan penatnya, orang tersebut rebahan di perahunya dan akhirnya tertidur pulas, tiba-tiba datang seekor ular raksasa yang saking besarnya ular tersebut mampu menelan bulat-bulat orang tersebut beserta perahunya.
ketika terbangun orang tadi terkejut karena suasana gelap dan ternyata dia menyadari bahwa dia berada di dalam perut seekor ular raksasa, kemudian diambilnya parang yang ia miliki dan dengan sebilah parang tersebut ia mampu keluar dari dalam perut ular raksasa. Ular tersebut pun mati dan hanyut di Sungai.
Cerita ini berhubungan dengan cerita dibawah Asal Muasal Desa Sungai Wangi.
Setelah Kejadian itu orang tersebut pulang ke kampung nya dan dia menceritakan semua kisahnya tersebut kepada warga kampungnya, Talan artinya Menelan, yang bisa diartikan adalah Ular raksasa tadi yang menelan bulat-bulat perahu/jukung beserta orang dalam perahu tadi.



Sungai di Desa Sungai Wangi
DESA SUNGAI WANGI
Desa Sungai Wangi adalah sebuah desa kecil yang masih memiliki nuansa alam yang natural, pepohonan yang hijau, air yang segar, sawah yang menghampar luas dan suara kicau burung masih dimiliki oleh Desa ini, warna air sungai dari desa ini adalah hitam kecoklat-coklatan, sangat berbeda jauh dengan warna dari air sungai pada umumnya.
Mata pencaharian warga setempat kebanyakan adalah bertani dan bercocok tanam, namun ada juga yang berdagang dan memilih usaha yang lainnya.
Asal Muasal dingarani Desa Sungai Wangi adalah:
Nara Sumber "Angah Ifan dari banua Rantau" mengatakan bahwa Sebelum dinamai Sungai Wangi, desa ini sempat diberi gelar Kampung Babawu  (Kampung yang beraromakan bau busuk) hal ini disebabkan karena pada kampung tersebut telah mati seekor ular raksasa yang sangat besar dan tersangkut di ranting-ranting pohon pinggir sungai, di Desa Sungai Wangi tersebut. Bau busuk yang dikeluarkan ular besar tersebut sangat menyengat dan merebak luas di kampung tersebut, para penduduk yang melewati kampung itu mengatakan bahwa ini adalah kampung bebawu, walaupun oleh warga setempat ular besar itu sudah dibuang jauh dari sungai, namun bau busuknya tidak hilang begitu saja seperti makan cabe langsung merasa pedas, bau busuknya berangsur-angsur hilang sedikit demi sedikit karena saking besarnya ular yang mati tersebut.
Pada tahun 80-an warga setempat dan (tutuha kampung) akhirnya sepakat merubah sebutan desa mereka Kampung Bebawu itu menjadi Sungai Wangi.



DESA BANUA LAWAS / BANUA USANG
Desa Banua Lawas adalah sebuah desa kecil yang mayoritas penduduknya memeluk agama Islam, Suasana keislaman masih sangat dapat dirasakan di desa ini.
Desa Banua Lawas memiliki sebuah peninggalan sejarah tua zaman dulu, yaitu Mesjid Pusaka Banua Lawas yang sampai saat ini masih ramai dikunjungi dan diziarahi, baik dari dalam dan luar daerah sekalipun.
Asal Muasal dingarani Banua Lawas adalah :
Pada zaman dulu sebelum agama islam masuk di desa Banua Lawas, para warga desa nya adalah kebanyakan dari Suku Dayak / Non Muslim, di desa Banua Lawas ini  telah berdiri sebuah Pesanggarahan yang berfungsi sebagai tempat tinggal Kepala Suku Dayak dan sekaligus dijadikan tempat melakukan musyawarah bagi suku Dayak.
Bangunan pesanggarahan tersebut berukuran 15 X 15 meter. Seluruh perabot pesanggarahan tersebut terbuat dari bambu ( Paring ) dan dindingnnya dari pelapah rumbia (pohon sagu). Pada halaman pesanggarahan tersebut ditaruh 2 buah TAJAU besar dari porselin sebagai tempat penampungan air untuk memandikan anak-anak suku Dayak yang baru lahir.
Pada akhirnya dakwah ajaran agama Islam mulai masuk ke desa tersebut yang dirintis oleh Khatib Dayan dan Sulthan Abdurrahman (Kakak beradik dari Solo), dan ternyata kehadiran mereka dalam meniyiarkan islam dapat diterima dengan baik oleh sebagian besar suku dayak desa Banua Lawas.
Namun sebagian kecil (minoritas) bagi suku dayak Banua Lawas yang tidak dapat menerima Islam sepakat untuk hijrah kepedalaman dan menetap di daerah Barito Timur seperti Pasar Panas, Tamiyang Layang dan sekitarnya yang dulunya masih sepi.
Walaupun mereka pindah ke pedalaman karena beda keyakinan dengan saudara-saudara dan kerabatnyanya yang memilih islam di desa banua lawas tersebut, namun silaturahmi dan persaudaraan mereka  tetap terjalin dengan baik. mereka masih datang dan mengunjungi  teman dan kerabat mereka di desa  Banua Lawas atau Banua Usang untuk bersilaturahmi, serta untuk berziarah terhadap TAJAU yang mereka anggap sebagai keramat.
Banua Lawas adalah sebutan bagi para suku dayak yang menolak islam dan pindah ke pedalaman tadi, dan apabila mereka datang kembali bersilaturahmi ke desa itu, maka mereka menyebutnya Banua Lawas atau Banua Usang

Bagi dangsanak barataan yang ingin berbagi cerita asal muasal nama kampung yang ada di Kelua dapat menceritakannya pada kolom komentar dibawah ini.

16 komentar:

  1. terimkasih gasan dangsanak sabarataan nang maisi komentar dan sarannya di blog ngini,asal muasal desa sungai wangi nya juga terimakasih,akan saya masukkan pada postingan, semoga blog ne ada bemanfaat haja gasan barataan

    BalasHapus
  2. terimakasih atas komentar pembaca semua, dan juga kritiknya tentang posting asal muasal kota kelua, memang dalam penyajian blog ini tidak sempurna, dengan ini diharapkan sekali sarannya dari para pembaca agar blog ini lebih sempurna lagi, bagi pembaca yang ingin memberikan cerita ASAL MUASAL KOTA KELUA dapat menuliskannya pada kolom komentar dibawah ini, dan akan saya terbitkan di postingan.trmksh

    BalasHapus
  3. maaaf ksah awal sa talan tdi npa sma 1 ksah talaga jukung yg parak dukuh.?

    BalasHapus
  4. salau dan angkat jempol buat si pembuat blok.. semoga semakin rajin mencari data data tentang kelua dan sekitarnya... kalau saya sudah lama meninggalkan kelua sejak 97..dan sekarang menetap dibanjarbaru... tapi masih bisa memanjangkan hintalooo, jangan lupa buat juga budaya di desa bangkiling raya dan sekitarnya tentang budaya makan batalam.. pas rahatan bulan maulid.. terimaksih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bangsat lo cuma Lo aja yg bs memenjangkan hintalooo anjing bangsat Loo

      Hapus
    2. Bangsat lo cuma Lo aja yg bs memenjangkan hintalooo anjing bangsat Loo

      Hapus
  5. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  6. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  8. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  9. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  10. mantaapp desa masintan d stu rmh ku

    BalasHapus
  11. bagus sekali ceritanya, menambah pengatahuan




    #salam dari desa talan

    BalasHapus
  12. Timbuk sibacu...
    Jalan wadah mama ulun dahulu sakolah😆

    BalasHapus

Terimakasih gasan kakawanan nang sempat manyawatakan maisi komentar nya disini